Thursday, July 14, 2016

Memories and Hope #2

Mimpi yang Membara

Untuk Tuhan, Bangsa, dan Almamater.

 

Salam Ganesa.
Sebuah slogan yang membuat hati tergetar dan merinding.
Gua pun begitu, setiap kali membaca atau mendengarnya.
Lima kata tersebut merupakan salah satu motivasi terkuat gua.

Dulu gua selalu bingung setiap ditanya mau kuliah di mana. Tapi sekarang, di lubuk hati ini mulai mendapati mimpinya. Sebuah tujuan yang bisa buat gua fokus selama setahun terakhir. Mengorbankan waktu main demi menimba ilmu. Setiap gua penat akan namanya belajar, gua langsung nonton video OSKM di youtube  dan itu benar-benar buat badan gua merinding. Gua mulai menetapkan FTI sebagai tujuan gua. Karena gua awalnya lebih mementingkan jurusan daripada PTN. Gua berminat di teknik kimia karena belajar tentang industri mengolah bahan menjadi lebih jadi (lah). Dan walaupun gua tau tekkim lebih banyak fisikanya (sh*t) daripada kimia, karena memang semua teknik begitu. Lama kelamaan gua jadi cinta dengan Institut ini. Untuk menyelaraskan jurusan gua maka gua pilih FTI. Gua sadar untuk kuliah di FTI susah nya pake banget. Makanya gua tingatin rasa juang gua biar lolos FTI. 


Things that inspired me
Jika kalian bertanya hobi gua apa. Untuk saat ini gua akan langsung jawab nonton dan traveling. Berhubung gua jarang traveling gua selalu ingin melakukan itu saat kuliah nanti or sometimes. Nonton, mulai nonton bioskop dan TV. Baca buku dan denger musik juga. Hal yang gua suka saat nonton adalah kita akan mengenal suatu masalah. Kita akan merasakan kepahitannya, dengan berbagai intrik dan kasus yang berbeda. Tapi satu yang sama. Kalau kita belum mendapati kebahagiaan, berarti itu belum selesai.

Mungkin kalian akan bilang film mostly happy ending karena itu memang film, bahwa hidup gak seindah apa yang ada di film, gua setuju. Tapi setiap gua nonton gua dapet enjoy nya. Saat para tokoh harus bertahan dan mencari solusinya. Saat tokoh berada di titik terendahnya dan akhirnya bangkit. Hal itu yang membuat gua semangat. Kalau film berdurasi dua jam, hidup kita lebih lama dari itu. Bukan hanya kita yang menjadi tokoh utama. Kita hanya perlu bersabar lebih lama, berharap kebahagiaan itu akan datang, cepat atau lambat.
Gua akan menyinggung dua film yang baru-baru ini gua tonton. Yaitu 3 Idiots dan Rudy Habibie. Gua nonton 3 Idiots sehari setelah pengumuman simak. Dari situ gua mikir ‘pingin jadi karakter Rancho’. Keren sih bisa pinter banget dan peduli sama sahabatnya. Gua juga suka saat dia lebih menghargai ilmu itu sendiri daripada nilai atau apresiasi orang lain. Tapi gak ada  karakter yang perfect. Ternyata hidup dia gak semulus apa yang gua kira diawal. Karena emang setiap orang punya masalahnya sendiri-sendiri.
Rudy Habibie. Film yang terinspirasi dari presiden ketiga kita. Tokoh yang sangat cerdas. Walaupun cerdas, beliau sosok yang ambis, pantang menyerah, dan bangkit ketika jatuh. Gua yang awalnya gak terlalu kenal (baca:mengidolakannya) setelah nonton jadi suka banget. Cara dia peduli akan Indonesia. Gua pingin banget jadi dia, tapi mungkin gua harus berjuang lebih keras dan lama  karena gua gak secerdas dia. Dia yang sangat berjasa di bidang industri pesawat. Dan kerennya walaupun dia cerdas dan ambis, dia tetap ramah dan sosialnya bagus.
Mungkin kalau di film keliatannya seru. Saat dia belajar dan semangat untuk membangun Indonesia. Tapi gua langsung kepikiran ‘anjir itu fisika semua lho isinya. Bisa gila’.  Oke.  Sekarang gua belum bisa fisika tapi gua akan belajar. Dan gua gak minat ke industri penerbangan jadi gua akan milih ke industri lain. Gua gak tau ini emang kebiasaan dia atau cuma dari filmnya, tapi gua suka banget dengan ciri khas “fact, problem, and solution”. Dia yang cerdas aja tidurnya cuma 4 jam sehari dan kuat ibadahnya.
Selain film, hal-hal yang buat gua semangat adalah quote. Ya, mungkin banyak yang bilang itu bullshit. Tapi dengan seiring waktu gua jadi suka banget dengan deretan kata yang bermakna dalam tersebut. Berikut adalah beberapa quote favorit gua.

Next: Memories and Hope #3










1 comment:

  1. "Sekarang gua belum bisa fisika tapi gua akan belajar. Dan gua gak minat ke industri penerbangan jadi gua akan milih ke industri lain."
    That rythm!

    ReplyDelete